Pages

RESEP DAN CARA MEMBUAT SALAD SAYURAN SEGAR DAN SEHAT

Kamis, 12 Desember 2013 0 komentar

Salad Sayuran Segar dan Sehat - Pada hari ini kita akan membahas resep mengenai sayur-sayuran, dimana resep yang akan kita bahas hari ini yaitu salad sayuran. Salad sayuran merupakan suatu jenis makanan dimana yang merupakan bahan-bahan utamanya yaitu potongan dari berbagai macam sayuran. Sayuran yang dipakaipun sangat mudah untuk diperoleh seperti daun selada, timun, tomat, jagung manis, keju, ditambah dengan saus sambal dan susu kental manis. Proses untuk membuat salad ini sendiri juga simple dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Adapun bahan-bahan yang dipergunakan serta proses pembuatan salad sayuran ini secara lengkap yaitu sebagai berikut.

Bahan :
  1. 1 buah jagung manis (rebus lalu ambil bagian biji jagungnya saja).
  2. 1 buah timun (iris tipis membentuk korek api lidi).
  3. 1 buah tomat (iris tipis memanjang).
  4. 4 lembar Daun selada (potong-potong sesuai selera).
  5. 2 lembar keju.
  6. 1 sdm susu kental manis (atau sesuai selera).
  7. 2 sdm saus sambal.
  8. 2 buah jeruk nipis (ambil perasan airnya saja).
Cara membuatnya :
  • Mula-mula aduk secara merata bahan-bahan seperti jagung, irisan timun, irisan tomat, daun selada, serta keju dalam satu wadah.
  • Selanjutnya untuk membuat saus saladnya, pertama campurkan bahan-bahan seperti air perasan jeruk nipis, susu kental manis, dan saus sambal dalam mangkuk kecil lalu aduk secara merata.
  • Setelah itu, masukkan saus salad yang telah diolah tadi kedalam campuran sayur-sayuran lalu aduk-aduk perlahan agar saus salad dan sayuran tercampur dengan rata.
  • Terakhir sajikan salad sayuran diatas piring saji dan siap untuk disantap.
Selamat mencoba resep dan cara membuat salad sayuran segar dan sehat ini. Semoga resep salad yang kita bahas pada pagi hari ini lebih bermanfaat bagi kita semua khususnya bagi para ibu-ibu yang ingin belajar bagaimana cara membuat salad sayuran. Terima kasih.

RESEP DAN CARA MEMBUAT SALAD SAYURAN SEGAR DAN SEHAT

Salad sayuran merupakan suatu jenis makanan dimana yang merupakan bahan-bahan utamanya yaitu potongan dari berbagai macam sayuran. 5 out of 5 based on 20 ratings. 5 user reviews:
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar