Pages

RESEP DAN CARA MEMBUAT SAMBAL TERASI ENAK DAN GURIH

Rabu, 29 Januari 2014 0 komentar

Sambal Terasi - Selamat pagi untuk para pembaca blog kuliner kami ini. Semoga dipagi hari yang cerah ini kita selalu diberikan nikmat sehat agar kita selalu dapat memasak masakan lezat untuk keluarga tercinta dirumah. Pada kesempatan kali ini penulis akan coba membahas suatu resep dimana biasanya disajikan sebagai hidangan pelengkap saat makan nasi dimana resep kali ini yaitu sambal terasi. Sambal terasi merupakan suatu jenis hidangan pelengkap yang pedas dimana menggunakan cabai serta terasi sebagai bahan utamanya. Namun kadang kala dalam membuat sambal terasi ini banyak variasi bahan yang dipaki dalam membuatnya sehingga menghasilkan rasa lezat yang beraneka ragam pula. Biasanya sambal terasi ini disajikan sebagai cocolan lauk ketika makan nasi. Dalam membuat sambal terasi ini tidaklah sulit, adpun langkah-langkah yang harus diikuti antara lain sebagai berikut.
Bahan :
  1. 1 sdm terasi (bakar hingga mengeluarkan aroma khasnya).
  2. 8 buah cabai merah.
  3. 4 buah cabai rawit.
  4. 1 siung bawang merah.
  5. 4 buah tomat cherry merah.
  6. Garam kasar secukupnya.
  7. Gula pasir secukupnya.
Cara membuatnya :
  • Mula-mula uleg halus menggunakan ulekan bahan-bahan seperti cabai, bawang merah, garam dan gula pasir. Setelah dirasa sudah cukup halus lalu tambahkan terasi bakarnya.
  • Kemudian tambahkan juga tomat cherry lalu ulek kembali hingga kesemua bahan tercampur rata.
  • Terakhir sajikan sambal terasi diatas mangkuk saji dan sajikan sebagai cocolan lalapan atau sebagai cocolan ikan goreng dan ayam goreng panas.
Selamat mencoba resep dan cara membuat sambal terasi enak dan gurih ini. Semoga resep yang kami bahas hari ini banyak memberikan manfaat serta inspirasi bagi ibu-ibu dirumah dalam menciptakan sambal cocolan dirumah. Terima kasih.

RESEP DAN CARA MEMBUAT SAMBAL TERASI ENAK DAN GURIH

Sambal terasi merupakan suatu jenis hidangan pelengkap yang pedas dimana menggunakan cabai serta terasi sebagai bahan utamanya. 5 out of 5 based on 20 ratings. 5 user reviews:
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar