Pages

RESEP DAN CARA MEMBUAT KUE KIPO GURIH DAN LEZAT KHAS KOTAGEDE

Kamis, 12 September 2013 0 komentar

Kue Kipo merupakan kue jajanan khas dari Kotagede, Yogyakarta. Nama kue kipo ini berasal dari kata "iki opo" yang mempunyai arti "ini apa" kemudian menjadi sebuah singkatan yaitu kipo.
Kue yang enak ini mempunyai bentuk yang kecil, memiliki warna hijau serta berisikan kelapa parut yang dicampur dengan gula jawa. Bahan kulit kue kipo yang memiliki warna hijau ini diolah dari tepung ketan, santan kelapa, sari daun pandan atau daun suji dan garam secukupnya. Untuk isian kuenya diolah dari kelapa parut serta gula jawa.
Adapun langkah-langkah dalam membuat kue kecil nan gurih ini sebagai berikut.

Bahan-bahan :
  1. 1/4 kg tepung ketan.
  2. 30 ml air sari dari daun pandan.
  3. 150 ml santan kelapa yang telah dihangatkan.
Bahan isian :
  1. 100 gram gula jawa (sisir halus).
  2. 50 ml air matang.
  3. 150 gram kelapa parut.
  4. Garam halus secukupnya.
Cara membuat dan memasak kue kipo :
  • Untuk membuat isi kue, mula-mula rebus air bersama gula jawa. Jika telah mendidih, masukkan kelapa parut serta garam halus secukupnya, kemudian Aduk hingga tercampur rata dan tiriskan.
  • untuk membuat kulitnya, aduk tepung ketan bersama dengan air sari dari daun pandan, serta santan hangat yang dituangkan secara perlahan sambil diaduk hingga adonan dapat diuleni.
  • Setelah itu, ambil kira-kira 1 sendok teh adonan kulit kemudian pipihkan. Lalu masukkan adonan isian tadi secukupnya kedalam adonan kulit.
  • Tutup kembali adonan kulit yang telah diberi bahan isian menjadi bentuk bulat atau sesuai selera anda. Lakukan hingga semua bahan habis.
  • Selanjutnya, panggang adonan keu kipo hingga matang sambil ditekan-tekan bagian atas adonan tersebut.
  • Terakhir, sajikan kue kipo diatas piring saji.
selamat mencoba resep dan cara membuat kue kipo yang gurih dan lezat khas Kotagede. Terima kasih
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar