Es campur merupakan minuman dingin dan juga salah satu minuman asli dari Indonesia. Cara membuatnya tidak begitu sulit hanya saja kita perlu menyiapkan beberapa bahan utama seperti beberapa potongan buah-buahan segar, es serut, serta tambahan sirop manis dan susu kental manis. Es campur dapat dijumpai hampir diseluruh wilayah Indonesia serta memiliki variasi rasa yang berbeda untuk setiap daerahnya. Karena itulah sangat sulit untuk menentukan asal usul dari es campur ini sendiri.
Seperti halnya es campur yang ada di Jakarta, mereka menggunakan bahan seperti serutan daging kelapa muda serta tape singkong sebagai bahan pokoknya. Adapula es campur yang ada di Medan, mereka menggunakan sagu, biji delima, serta kacang merah sebagai bahan pokoknya. Walaupun berbeda bahan pokoknya, tetap saja es campur merupakan minuman halal asli Indonesia. Disamping cara pengolahannya cukup mudah, minuman dingin ini memiliki banyak peminatnya dari anak-anak hingga orang tua. Maka dari itu banyak yang menjual es campur mulai dari warung-warung kecil sampai restoran-restoran. Adapun cara membuat es campur sebagai berikut.
Bahan-bahan :
1. Kerukan daging kelapa muda.
2. 4 buah daging nangka yang sudah matang (potong dadu).
3. 2 buah alpukat (keruk dagingnya).
4. 250 gram rumput laut.
5. 250 gram cincau hitam (potong dadu).
6. 250 gram kolang kaling.
7. 250 gram tapai singkong.
Bahan pelengkap :
1. Es serut.
2. Susu kental manis.
3. Sirop manis warna merah (atau sesuai selera).
Cara membuatnya :
- Mula-mula sediakan mangkuk besar kemudian tata rapi bahan-bahan seperti kelapa muda, nangka, alpukat, rumput laut, cincau hitam dan kolang kaling didalam mangkuk.
- Selanjutnya, ambil gelas lalu masukkan buah-buahan tersebut masing-masing 1 sendok makan untuk setiap bahan-bahan seperti kelapa muda, nangka, alpukat, rumput laut, cincau hitam dan kolang kaling.
- Setelah itu, masukkan juga es serut kedalam gelas kemudian tambahkan susu kental manis dan sirop secukupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar