Ice Mochacino Blender - Resep yang akan dibahas dalam artikel kali ini yaitu mengenai "ice mochacino". Ice mocchacino merupakan salah satu minuman dingin yang menyegarkan sekaligus sebagi teman santai dikala senggang. Ice mochacino dibuat dari bahan-bahan dasar berupa es batu, kopi (kopi yang digunakan dalam resep kali ini yaitu jenis kopi espresso), ditambah dengan susu cair, coklat, gula serta cream kocok. Dalam membuat minuman dingin yang segar inipun ttidaklah sulit, adapun bahan yang dibutuhkan secara lengkap serta prosesnya antara lain sebagai berikut.
Bahan :
- es batu secukupnya.
- 75 ml kopi jenis espresso.
- 300 ml susu sapi cair.
- Gula pasir secukupnya.
- Cream Kocok secukupnya.
- 1 sdm coklat bubuk.
- Selai cokelat secukupnya.
- Mula-mula siapkan blender kemudian blender bahan seperti es batu, kopi, susu, gula pasir, cuoklat bubuk dan selai coklatnya. blender menjadi satu sampai menjadi tekstur yang dikehendaki.
- Selanjutnya, Siapkan gelas lalu tuangkan semua bahan yang telah dbelnder tadi kedalam gelas.
- Beri tooping dan hiasi dengan menggunakan cream kocok atau whipped cream dan daun mint diatasnya sesuai keinginan.
- Terakhir sajikan ice mocchacino.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar